Venue Piala Dunia Panjat Tebing 2025 di Nusa Dua Hampir Rampung, Ini yang Kurang

bali.jpnn.com, NUSA DUA - Persiapan Piala Dunia Panjat Tebing yang berlangsung di kawasan wisata Peninsula, Nusa Dua, Badung, Bali pada 2 – 4 Mei 2025 kian matang.
Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) telah membangun dua bangunan dinding di kawasan wisata yang menghadap Pantai Nusa Dua itu.
Pembangunan dua dinding panjat tebing telah dilakukan sejak sebelum libur Lebaran yang saat ini sudah mencapai 80 persen.
Targetnya pembangunan dinding panjat tebing akan selesai sebelum uji kelayakan Minggu pekan ini.
FPTI bahkan telah memasang alat berat agar dinding yang digunakan stabil dari pergerakan angin.
“Total keseluruhan ada 82 ton pemberat yang kami pasang di dua dinding,” kata Ketua Biro Juri dan Pembuat Jalur FPTI Andi Saputro dilansir dari Antara.
Seluruh peralatan pembangunan dua dinding itu didatangkan dari Jakarta.
Di area venue juga dibangun tempat atlet melakukan pemanasan sebelum bertanding.
Persiapan Piala Dunia Panjat Tebing yang berlangsung di kawasan wisata Peninsula, Nusa Dua, Badung, Bali pada 2 – 4 Mei 2025 kian matang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News