Pemain Abroad Timnas Indonesia Mulai Bergerak Menuju Sydney, Siapa Saja?

bali.jpnn.com, DENPASAR - Pemain Timnas Indonesia mulai bergerak menuju Sydney untuk persiapan laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tercatat ada empat pemain abroad yang berangkat dari klubnya masing-masing menuju Sydney, Sabtu, 15 Maret 2025, hari ini.
Thom Haye, Justin Hubner, Sandy Walsh, dan Rafael Struick mengawali gelombang pemain Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri menuju Sydney.
Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Australia dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada 20 Maret 2025.
Thom Haye berangkat dari Belanda, Sabtu hari ini (15/3) setelah menjalani laga terakhir bersama klubnya Almere City.
Gelandang Timnas Indonesia ini bermain full 90 menit dini hari tadi WIB saat melawan NAC Breda yang berakhir dengan skor 1-1.
Justin Hubner berangkat dari Inggris setelah memainkan laga terakhir Jumat (14/3) malam untuk Wolverhampton Wanderes U21.
Justin Hubner bermain sepanjang 90 menit dan membantu timnya mengalahkan Reading U-21 dengan skor 1-0.
Pemain Timnas Indonesia mulai bergerak menuju Sydney untuk persiapan laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News