Statistik Bali United vs Malut United: Hasil Imbang Cukup Adil, Datanya Valid

Bali United juga kalah dalam hal kreasi peluang, hanya mencetak tiga kali sepanjang laga, sementara Malut United menghasilkan tujuh kali.
Baca Juga:
Penguasaan bola Bali United berbanding lurus dengan passing pemain yang mampu mencetak 423 kali operan, 349 di antaranya berhasil dengan akurasi 82 persen.
Pemain Malut United hanya mencetak 263 kali operan, 200 di antaranya berhasil dengan akurasi passing mencapai 76 persen.
Operan silang yang dihasilkan pemain Bali United lebih unggul, mencetak 11 kali, dua di antaranya berhasil.
Malut United hanya mencetak tiga kali operan silang, hanya satu yang berhasil.
Di sektor pertahanan, pemain Bali United mencetak delapan kali tekel, 27 kali intersep dan 11 kali sapuan, sementara pemain Malut United mencetak enam kali tekel, 19 kali intersep dan 15 kali sapuan. (lia/JPNN)
Dilansir dari akun Liga 1 Match, Bali United unggul penguasaan bola dengan 63 persen, sementara Malut United hanya 37 persen.
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News