Bali United Gagal Bangkit, Marcelo Rospide & Majed Osman Blak-blakan

Senin, 13 Januari 2025 – 09:04 WIB
Bali United Gagal Bangkit, Marcelo Rospide & Majed Osman Blak-blakan - JPNN.com Bali
Penyerang Persik Majed Osman mencetak brace ke gawang Bali United. Majed Osman tampil apik dan mendapat pujian pelatih Marcelo Rospide saat mengalahkan Bali United di Stadion Kapten Dipta, Minggu (12/1) malam dengan skor 3 - 1. Foto: Instagram @persikfcofficial

Pasalnya, pada menit ke-47, kiper Adilson Maringa melakukan blunder, mencetak gol ke gawang sendiri setelah gagal mengantisipasi tendangan penyerang sayap Persik, Majed Osman.

Upaya Teco baru membuahkan hasil pada menit ke-80 saat penyerang sayap Irfan Jaya mencetak gol ke gawang Husna Al Malik.

Namun, upaya Bali United menambah gol pupus setelah Majed Osman kembali menjebol gawang Adilson Maringa untuk kali kedua.

“Saya sangat senang dengan hasil ini. Ini sangat luar biasa bagi kami,” kata Marcelo Rospide.

Majed Osman yang hadir di sesi konferensi pers seusai pertandingan mengaku puas dengan hasil akhir laga.

Menurut pemain Timnas Lebanon ini, kemenangan ini diraih dengan tidak mudah lantaran menghadapi tim yang bagus saat bermain di kandang.

“Kami bersyukur bisa memenangkan pertandingan melawan tim bagus saat bermain di kandang,” ucap Majed Osman.

Majed Osman pun berharap Persik bisa terus menjaga konsistensi permainan di putaran kedua Liga 1 2024-2025 ini.

Menurut pelatih Persik Marcelo Rospide, skuad Macan Putih berhasil menjaga momentum meski Bali United bangkit pada babak kedua.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News