FIFA Sorot Keputusan PSSI Rekrut Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Pengganti STY

Indonesia saat ini berada di peringkat ketiga grup C zona Asia di bawah Jepang dan Australia.
Patrick Kluivert merintis karier sebagai pelatih setelah gantung Sepatu pada 2008 silam.
Pelatih kelahiran Amsterdam, Belanda pada 1 Juli 1976 tersebut memulai sebagai asisten pelatih di AZ Alkmaar, NEC Nigmegen, Brisbane Roar.
Dia juga menjadi pelatih Jong Twente dan berhasil meraih gelar juara.
Patrick Kluivert juga pernah menjadi asisten pelatih Louis van Gaal di tim nasional Belanda yang meraih peringkat ketiga pada Piala Dunia FIFA 2014 di Brasil.
Pada 2015, Kluivert ditunjuk sebagai pelatih kepala Timnas Curaçao untuk kualifikasi Piala Dunia FIFA 2018 dan kualifikasi Piala Karibia 2017.
Patrick Kluivert juga pernah menjabat sebagai direktur olahraga di Paris Saint-Germain (PSG) dan akademi Barcelona, melatih tim Ajax A1 (U-19) serta menjadi asisten Clarence Seedorf di Timnas Kamerun.
Sebelum ke Indonesia, Patrick Kluivert menjadi pelatih klub Turki, Adana Demirspor. (lia/JPNN)
Keputusan Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) merekrut Patrick Kluivert menjadi pelatih Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae yong alias STY disorot FIFA.
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News