Begini Reaksi Erick Thohir Setelah Indonesia Gagal di Piala AFF 2024, Evaluasi Total!
"Kalau ditanya, saya maunya menang lawan Myanmar, menang lawan Laos, dan menang lawan Filipina. Kalau ada kalah lawan Vietnam ya wajar tim muda,” ujar Erick Thohir dilansir dari Antara.
Timnas Indonesia menempati peringkat ketiga klasemen akhir Grup B ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024.
Indonesia tercatat hanya mampu mendapatkan empat poin dari empat pertandingan, berjarak enam poin dari Vietnam di posisi pertama dan dua poin dari Filipina di tempat kedua.
Ini menjadi kegagalan pertama Indonesia melaju ke semifinal pada beberapa edisi terakhir ASEAN Mitsubishi Electric Cup setelah sebelumnya gagal lolos dari babak grup terjadi pada 2018. (lia/JPNN)
Ketum PSSI Erick Thohir mengatakan akan melakukan evaluasi seusai kegagalan Timnas Indonesia melaju ke semifinal Piala AFF 2024.
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News