Persita Bungkam PSBS Biak di Bali, Marios Ogkmpoe Hattrick, Cek Klasemen Liga 1

Kamis, 12 Desember 2024 – 18:36 WIB
Persita Bungkam PSBS Biak di Bali, Marios Ogkmpoe Hattrick, Cek Klasemen Liga 1 - JPNN.com Bali
Penyerang Persita Marios Ogkmpoe menjadi mimpi buruk bagi PSBS Biak setelah berhasil mencetak hattrick ke gawang John Pigai pada laga pekan ke-14 Liga 1 2024-2025 di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Kamis (12/12). Foto: Instagram @persita_official

Kedua kesebelasan mengawali pertandingan dengan tensi tinggi.

Beberapa peluang lahir dari pemain PSBS Biak, tetapi penampilan apik kiper Igor Rodrigues menggagalkan upaya tersebut menjadi gol.

Seperti tendangan geledek yang dilepaskan Kelly Sroyer hingga Fabiano Uopmabin yang berhasil dipatahkan sang kiper.

Babak pertama berakhir tanpa gol alias 0 – 0.

Pada babak kedua, laga berjalan lebih menarik.

Gol akhirnya lahir pada menit ke-58 melalui titik putih.

Wasit memberikan hadiah penalti setelah pemain Persita Ikhwan Ali Tanamal dijatuhkan Fabiano Uopmabin di kotak penalti.

Marios Ogkmpoe yang maju menjadi eksekutor berhasil memperdaya kiper PSBS Biak, John Pigai dan mencetak gol pertama Persita.

Menjamu Persita di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (12/12) sore, tuan rumah PSBS Biak kalah dengan skor telak 3 – 1.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News