Erick Thohir Sorot Polemik Elkan Baggott, Sentil Kebijakan Tegas Shin Tae yong

Minggu, 08 September 2024 – 07:46 WIB
Erick Thohir Sorot Polemik Elkan Baggott, Sentil Kebijakan Tegas Shin Tae yong - JPNN.com Bali
Jordi Amat dan Elkan Baggott saat terlibat duel udara dengan kiper Irak pada laga perdana Grup D Piala Asia 2023. Ketum PSSI Erick Thohir minta Elkan Baggott membuka diri untuk bisa kembali ke pangkuan Timnas Indonesia. Foto: PSSI

Menteri BUMN ini menekankan, ego mesti ditekan supaya semua pihak memiliki komitmen yang sama untuk membawa Timnas Indonesia ke arah yang lebih baik.

"Elkan harus memiliki komitmen untuk membangun timnas," kata Erick Thohir.

Menurut Erick, Elkan harus memikirkan kembali posisinya di Timnas Indonesia.

Pasalnya, Erick Thohir menilai Elkan Baggott memiliki potensi lebih besar untuk berprestasi ketika memperkuat skuad Garuda.

"Kesempatan untuk berprestasi itu jauh lebih besar daripada ketika dia bergabung dengan timnas negara lain.

Elkan perlu memikirkan nilai-nilai yang didapatkannya saat bersama timnas Indonesia," ucap Erick Thohir.

Elkan Baggott sudah 22 kali memperkuat Timnas Indonesia dan membuat dua gol.

Elkan Baggott terakhir kali berseragam Garuda ketika Indonesia berlaga di 16 besar Piala Asia 2023 pada 28 Januari 2024.

Ketum PSSI Erick Thohir meminta bek tengah Elkan Baggott membuka diri agar dirinya bisa dipanggil kembali memperkuat Timnas Indonesia.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News