Penalti David da Silva Penuh Kontroversi, Salah Baca VAR, Teco: Silakan Menilai Sendiri

Rabu, 15 Mei 2024 – 08:36 WIB
Penalti David da Silva Penuh Kontroversi, Salah Baca VAR, Teco: Silakan Menilai Sendiri - JPNN.com Bali
Striker Persib David da Silva merayakan gol bersama Marc Klok dan Alberto Rodriguez. Persib menahan imbang Bali United di fasilitas latihan Pantai Purnama kemarin malam. Foto: Instagram @persib

Keputusan wasit Heru Cahyono memicu protes pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra.

Namun, saat sesi konferensi pers seusai pertandingan, Coach Teco enggan mengomentari keputusan wasit Heru Cahyono.

“Soal VAR, Anda bisa lihat sendiri keputusan wasit,” kata Coach Teco.

Menurut Coach Teco, Bali United seharusnya bisa memenangkan pertandingan kemarin.

Namun, gol David da Silva pada menit ke – 90 + 9 mengubah hasil akhir pertandingan.

“Mau tidak mau kita harus menerima hasil imbang ini,” kata Coach Teco.

Hasil imbang ini membuat laju Bali United ke babak final cukup berat lantaran harus menang saat bertandang ke kandang Persib, Sabtu (18/5) mendatang. (lia/JPNN)

Penalti striker Persib David da Silva penuh kontroversi, ada kemungkinan salah membaca VAR, Coach Teco: Silakan menilai sendiri

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News