Ada Kabar dari Maarten Paes, Calvin Verdonk & Jens Raven, Ini Kata Erick Thohir
“Kami sedang menunggu konfirmasi Maarten Paes,” ujar Erick Thohir.
Untuk Calvin Verdonk dan Jens Raven, kata Erick Thohir masih menunggu proses pengambilan sumpah menjadi WNI.
“Masih menunggu proses pengambilan sumpah. Mudah-mudahan minggu ketiga Mei (sudah kelar),” kata Erick Thohir.
Calvin Verdonk merupakan pemain asal Belanda yang membela klub NEC Nijmegen.
Bek berusia 27 tahun itu memiliki darah Indonesia dari ayahnya yang berasal dari Meulaboh, Nanggroe Aceh Darussalam.
Jens Raven merupakan pemain asal Belanda yang bermain sebagai penyerang di FC Dordrecht.
Pemain berusia 18 tahun itu memiliki darah Indonesia dari sang nenek yang berasal dari Yogyakarta.
Menurut Erick Thohir, apabila proses naturalisasi dan proses pemberkasan tersebut lancar maka ketiga pemain naturalisasi itu dapat membela Indonesia menghadapi Irak dan Filipina.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir membagi kabar nasib 3 pemain naturalisasi menjelang kontra Irak dan Filipina, Maarten Paes, Calvin Verdonk & Jens Raven, penting
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News