2 Pilar Andalan Irak Absen, Radhi Shenaishil Puji Skuad STY Setinggi Langit

Rabu, 01 Mei 2024 – 20:30 WIB
2 Pilar Andalan Irak Absen, Radhi Shenaishil Puji Skuad STY Setinggi Langit - JPNN.com Bali
Pelatih Timnas U23 Irak Radhi Shenaishil siap melawan Indonesia pada perebutan juara ketiga Piala Asia U23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5) besok. Foto: AFC

bali.jpnn.com, QATAR - Timnas U23 Irak mengincar penampilan keenam dan pertama sejak 2016 di Olimpiade Paris setelah dipastikan melawan Indonesia pada perebutan juara ketiga Piala Asia U23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5) besok.

Pelatih Timnas U23 Irak Radhi Shenaishil berharap sejarah bisa tampil ke Olimpiade 2024 terwujud dengan mengalahkan anak asuh STY – julukan Shin Tae yong, pelatih Indonesia.

Meski demikian, Radhi Shenaishil menyadari peluang tersebut sangat berat lantaran dirinya tidak bisa menurunkan skuad terbaik.

Dua pemain belakang Timnas U23 Irak, yakni bek kanan Mustafa Saadoun dan bek tengah Zaid Tahseen absen karena terkena terkena larangan bermain.

“Kami telah memantau pemain Indonesia dengan sangat cermat sejak awal turnamen.

Mereka sangat bagus, berkembang, dan terhormat di lapangan,” kata Radhi Shenaishil dilansir dari laman AFC.

Menurut mantan bek internasional Irak, transisi permainan Timnas U23 Indonesia berjalan sangat cepat, dan hal ini patut diwaspadai timnya.

“Sepak bola ASEAN dikenal dengan transisi yang sangat cepat dan cepat.

2 pilar andalan Timnas U23 Irak absen pada laga kontra melawan Indonesia, pelatih Radhi Shenaishil memuji skuad Shin Tae yong alias STY setinggi langit
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News