Nathan Tjoe-A-On Kembali ke Klub, Respons Begini Setelah Indonesia Mencetak Sejarah
Menurut Bang Tejo, sapaan akrab Nathan Tjoe-A-On, kemenangan yang diraih Timnas U23 Indonesia menunjukkan mentalitas pemenang.
“Saya pikir kami melakukannya dengan sangat baik,” ujar Nathan Tjoe-A-On.
Pada laga terakhir babak penyisihan grup kemarin, Indonesia sebenarnya hanya membutuhkan hasil seri untuk melaju ke babak perempat final.
Namun, skuad Garuda Muda justru tampil trengginas dengan memberondong gawang Yordania empat gol.
Gol-gol Timnas U23 Indonesia pada laga itu dicetak oleh Marselino Ferdinan yang mencetak dua gol, satu gol Witan Sulaeman, dan satu gol melalui sundulan Komang Teguh.
Timnas U23 Yordania mendapat satu gol yang dicetak hasil dari gol bunuh diri pemain belakang Indonesia, Justin Hubner.
"Tentu saja sebelum pertandingan Anda hanya perlu lolos tetapi kami memainkan pertandingan seperti kami ingin memenangkannya dan benar-benar menunjukkan intensitas, dengan kuat, dengan bermain sebagai tim.
Saya pikir kami melakukannya dengan sangat baik, saya pikir kekuatan dari kita," tutur Nathan Tjoe-A-On. (lia/JPNN)
Gelandang Timnas U23 Indonesia Nathan Tjoe-A-On dikabarkan kembali ke klub SC Heerenveen, respons begini setelah Indonesia mencetak sejarah
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News