Arema FC vs PSIS: Hulk Merapat, Gilbert Agius Bersemangat Jaga Posisi 4 Besar

Senin, 05 Februari 2024 – 13:30 WIB
Arema FC vs PSIS: Hulk Merapat, Gilbert Agius Bersemangat Jaga Posisi 4 Besar - JPNN.com Bali
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius bersemangat menjelang duel kontra Arema FC karena jadi pintu masuk bertahan di posisi empat besar Liga 1. Foto: Instagram @psisfcofficial

Namun, ambisi Gilbert Agius terganjal head to head kedua kesebelasan yang memihak Arema FC daripada PSIS Semarang.

Pasalnya, dalam lima laga terakhir kedua kesebelasan, Arema FC menang tiga kali, sedangkan PSIS hanya dua kali.

"Memang tiga laga ini belum pernah menang, tentu hasil yang tidak bagus bagi PSIS.

Laga terakhir melawan Persebaya juga cukup sulit bagi kami,” kata Gilbert Agius.

“Namun, saya selalu menekankan ke pemain untuk fokus di setiap laga berikutnya dan bagaimana memberikan motivasi agar tetap mempertahankan posisi empat besar," imbuhnya.

PSIS Semarang saat ini menempati peringkat keempat dengan 39 poin hasil dari 23 kali bertanding.

PSIS telah mengoleksi 11 kali kemenangan, enam kali seri dan enam kali kalah.

Arema FC terdampar di zona degradasi, tepatnya di peringkat ke-16 dengan 21 poin, hasil dari lima kali menang, enam kali seri dan 12 kali kalah. (lia/JPNN)

Arema FC vs PSIS: Hulk merapat dan siap diturunkan pada Senin sore, Coach Gilbert Agius bersemangat jaga posisi 4 besar

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News