Drama Marian Mihail Selesai! PSS Sleman Kantongi Modal Bungkam Arema FC di Bali

PSS Sleman mengantongi poin yang sama dengan Persija, PSM, Persis dan Bali United, tetapi kalah posisi karena selisih gol dan head to head.
Arema FC yang menjadi lawan PSS Sleman terdampar di zona degradasi dengan sepuluh poin dari 13 laga terakhir, memperoleh dua kemenangan, empat kali seri dan tujuh kali kalah.
“Poin kami terpaut empat angka dengan tim yang berada di peringkat keempat.
Artinya, secara tim, PSS masih bisa berjuang untuk masuk ke papan atas Liga 1,” kata Gusti Randa lagi.
Posisi keempat ditempat PSIS Semarang mengantongi 21 poin, sama dengan Persib Bandung dan Persebaya Surabaya.
Gusti Randa mengatakan manajemen PSS Sleman berharap dengan bertahannya Marian Mihail, permainan Kim Kurniawan dkk makin matang, sesuai yang direncanakan pelatih dan meraih kemenangan.
Bertahannya Marian Mihail menjadi kabar buruk bagi Arema FC yang mengincar kemenangan di kandang sendiri, Stadion Kapten Dipta, Gianyar. Menarik ditunggu! (lia/JPNN)
Drama pengunduran diri Marian Mihail sebagai pelatih PSS Sleman selesai! PSS Sleman kantongi modal kuat bungkam Arema FC di Bali
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News