Klasemen Liga 1 2023 Setelah DU vs BFC Seri: Bali United Hancur Lebur, PSM & Rans FC Perkasa
Kerasnya pertandingan memaksa wasit memberikan kartu merah kepada pencetak gol Dewa United, Agung Manan menit ke-81.
Hasil imbang ini tidak cukup bagi Bhayangkara FC untuk keluar dari zona degradasi.
BFC masih terdampar di dasar klasemen sementara Liga 1 dengan enam poin, hasil dari sekali menang, tiga kali seri dan delapan kali kalah.
Dewa United tertahan di papan tengah, tepatnya di peringkat kesepuluh dengan 17 poin, hasil dari empat kali menang, lima kali seri dan tiga kali kalah.
Di Stadion BJ Habibie Pare-pare, PSM Makassar mengantongi modal positif jelang berlaga di Piala AFC 2023 setelah mengalahkan Barito Putera dengan skor 2 – 0.
Dua gol kemenangan di tengah krisis keuangan yang melanda PSM Makassar dipersembahkan oleh Kenzo Nambu menit ke – 40 dan Rasyid Bakri menit ke – 90 + 3.
PSM Makassar merangsek menuju posisi tujuh besar klasemen sementara Liga 1 2023-2024 dengan 18 poin dari 12 pertandingan terakhir.
PSM telah memenangkan lima pertandingan, tiga kali seri dan empat kali kalah.
Klasemen Liga 1 2023 bergerak dinamis setelah Dewa United (DU) vs Bhayangkara FC (BFC) bermain seri: Bali United hancur lebur, PSM & Rans FC tampil perkasa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News