Performa Kadek Agung saat Bungkam Dewa United Amazing, Banjir Pujian

Penampilan apik Kadek Agung mengundang pujian langsung dari sang pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra.
Menurut Coach Teco, performa Kadek Agung telah kembali.
Pemain sepak bola asal Desa Luwus, Kecamatan Marga, Tabanan, Bali, ini menunjukkan peningkatan yang luas biasa setelah absen hampir satu setengah musim.
"Spaso cetak gol, Kadek juga.
Gol ini bagus karena sudah lama (Kadek Agung) tidak main setelah cedera lebih dari satu tahun dan dia main bagus.
Iya, (gol) sangat penting bagi Kadek dan Bali United," ujar Coach Teco dilansir dari laman Liga Indonesia.
Coach Teco mengatakan para pemain Bali United solid dan efektif dalam bermain, meski sempat tertinggal lebih dahulu melalui gol yang dicetak Ricky Kambuaya.
Para pemain juga ingin menunjukkan kepada para suporter yang memadati Stadion Kapten Dipta, bahwa Bali United sebagai sebuah tim telah berubah.
Performa gelandang muda Bali United Kadek Agung saat membungkam Dewa United amazing setelah mencetak gol dan assist, banjir pujian
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News