Klasemen Liga 2022 Setelah PSS Bekuk Arema FC: Luis Milla Bikin Persib Jadi Tim Menakutkan

Kamis, 26 Januari 2023 – 19:09 WIB
Klasemen Liga 2022 Setelah PSS Bekuk Arema FC: Luis Milla Bikin Persib Jadi Tim Menakutkan - JPNN.com Bali
Klasemen Liga 1 bergerak dinamis setelah PSS Sleman mengalahkan Arema FC dan Persib Bandung mengalahkan Borneo FC. Persib di bawah Luis Milla menjadi tim menakutkan setelah dalam 12 laga tidak pernah kalah. Persib bahkan kini memuncaki klasemen sementara Liga 1 menggusur Persija dan PSM Makassar. Foto: Instagram @liga1match

bali.jpnn.com, DENPASAR - Klasemen Liga 1 2022-2023 kembali bergerak dinamis setelah dua laga bergulir di tempat berbeda, Kamis hari ini (26/1).

Laga pertama berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor antara Persib Bandung kontra Borneo FC, sedangkan pertandingan kedua berlangsung di Stadion Maguwoharjo antara PSS Sleman melawan Arema FC.

PSS Sleman yang tampil terpuruk pada putaran pertama lambat laun menunjukkan kedigdayaannya dengan mengalahkan Arema FC 2 – 0.

Kemenangan ini mengulang pencapaian apik skuad Elang Jawa saat mengalahkan Rans Nusantara FC dengan skor yang sama.

Dua gol PSS Sleman ke gawang Arema FC dicetak Irkham Zahrul Mila menit ke-36 dan Yehven Bokshasvili menit ke -64.

Kemenangan ini mengatrol peringkat PSS Sleman dari posisi ke-15 ke peringkat ke-13 dengan mengantongi 22 poin hasil dari 20 kali bertanding.

Arema FC tertahan di peringkat kesembilan dengan 26 poin hasil dari 19 kali bertanding.

Posisi Arema FC rawan tergusur Persita, Persikabo 1973 dan Persis Solo yang memiliki poin tidak jauh dari skuad Singo Edan.

Klasemen Liga 2022-2023 bergerak dinamis setelah PSS mengalahkan Arema FC: Luis Milla bikin Persib jadi tim menakutkan setelah kembali menang kontra Borneo FC
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News