Spaso Ungkap Kesedihan Seusai Indonesia Gagal Lolos Final AFF 2022, Terharu
Tidak lupa pemain naturalisasi ini meminta maaf sama seperti yang dilakukan pelatih Shin Tae yong.
“Mohon maaf kami belum bisa memberikan hasil yang terbaik,” tulis Spaso dilansir dari laman Bali United.
Pada Piala AFF 2022 ini, Ilija Spasojevic sukses menyumbang satu assist dan satu gol untuk Timnas Indonesia kala berjumpa Brunei Darussalam (26/12) kali lalu.
Kini Spasojevic akan kembali membela Bali United bersama Nadeo Arga Winata menyambut paruh kedua BRI Liga 1 2022/2023.
Spasojevic sendiri di Liga 1 telah mencatatkan namanya sebagai pencetak tujuh gol di musim ini.
Spaso berada di urutan kedua top skor Bali United setelah Privat Mbarga dengan sembilan gol dan Rahmat di posisi ketiga dengan lima gol. (lia/JPNN)
Penyerang maut Bali United IIija Spasojevic ungkap kesedihan mendalam seusai Indonesia gagal lolos Final AFF 2022, terharu
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News