Semifinal Piala AFF 2022: Jordi Amat Percaya Dendy Dkk Bisa Jebol Gawang
![Semifinal Piala AFF 2022: Jordi Amat Percaya Dendy Dkk Bisa Jebol Gawang - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2023/01/08/bek-tengah-indonesia-jordi-amat-dan-gelandang-bertahan-rachm-tt2x.jpg)
Pada pertemuan pertama, pelatih Shin Tae yong memberi kepercayaan Dendy Sulistyawan turun ke lapangan hijau sejak menit awal.
Dendy baru ditarik keluar pada masa injury time dan digantikan striker Bali United, IIija Spasojevic.
Namun, Spaso sama seperti Dendy, gagal mencetak gol lantaran telat masuk lapangan hijau.
Indonesia membutuhkan gol karena untuk lolos ke final, setidak-tidaknya meraih hasil imbang dengan gol dari pertandingan tersebut.
Meski begitu, Jordi Amat menegaskan dirinya dan tim tidak sekadar mencari hasil seri.
"Kami mau menang," kata Jordi Amat.
Yup, performa lini serang Indonesia mendapatkan sorotan lantaran tidak efektif pada fase Grup A Piala AFF 2022.
Saat melawan Kamboja pada 23 Desember 2022, Indonesia memang menang 2-1 tetapi dua gol tersebut datang dari 16 tembakan ke gawang, di mana delapan di antaranya tepat sasaran.
Semifinal Piala AFF 2022: Bek tengah Timnas Indonesia Jordi Amat percaya lini serang yang ditempati Dendy Dkk bisa jebol gawang Vietnam
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News