Statistik dan Kejayaan Skuad Garuda Menjelang Duel Kontra Vietnam: Jordi & Yakob Amazing
bali.jpnn.com, DENPASAR - Indonesia bakal menjalani laga hidup mati pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022 kontra Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin besok (9/1).
Indonesia wajib memenangkan pertandingan agar lolos Piala AFF 2022, syarat minimal bermain imbang dengan skor 1 – 1.
Meski tidak mudah mengalahkan Vietnam di kandang sendiri, Skuad Garuda tidak perlu khawatir.
Sejarah pernah mencatat Indonesia pernah memenangkan laga di Hanoi saat bentrok melawan The Golden Star, julukan Vietnam.
Pertama pada Piala AFF 2004 silam. Pada fase grup, Indonesia berhasil menang telak kontra Vietnam dengan skor 3 – 0.
Kedua terjadi pada babak semifinal Piala AFF 2016. Saat itu Indonesia bermain imbang kontra Vietnam dengan skor akhir 2 – 2.
Hasil ini cukup untuk membawa Indonesia ke final karena unggul agregat 4 – 3, setelah pada leg pertama di Jakarta menang 2 – 1.
Shin Tae yong cukup percaya diri pada laga Senin besok lantaran bisa menurunkan skuad terbaiknya, tidak ada yang cedera maupun akumulasi kartu.
Menilik statistik dan kejayaan Skuad Garuda menjelang duel kontra Vietnam pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022: Jordi Amat & Yakob Sayuri amazing
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News