Peluang Indonesia, Thailand & Kamboja ke Semifinal Piala AFF 2022, Siapa Lawan Berikutnya?

Sabtu, 31 Desember 2022 – 17:29 WIB
Peluang Indonesia, Thailand & Kamboja ke Semifinal Piala AFF 2022, Siapa Lawan Berikutnya?  - JPNN.com Bali
Timnas Indonesia masih memiliki peluang cukup terbuka untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2022 Foto : Ricardo/JPNN.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Peluang Timnas Indonesia lolos babak semifinal Piala AFF 2022 masih terbuka.

Skuad Garuda saat ini berada di peringkat kedua Grup A dengan tujuh poin dari tiga laga (selisih gol +8).

Thailand memuncaki klasemen juga dengan tujuh poin dari tiga laga tetapi unggul selisih gol (+9).

Timnas Kamboja menguntit di peringkat ketiga dengan enam poin (tiga laga, selisih gol +4), lalu di bawahnya bertengger Filipina dengan tiga poin dari tiga laga (selisih gol -1).

Brunei Darussalam berada di dasar klasemen dengan nol poin dari empat laga (selisih gol -20).

Posisi Thailand dan Indonesia belum aman 100 persen karena Kamboja masih berpeluang lolos babak penyisihan grup.

Kamboja masih berpeluang lolos dengan syarat menang melawan Thailand dan Indonesia kalah dari Filipina dengan skor telak, minimal lima gol.

Thailand di lain sisi berpeluang lolos kalau menang kontra Kamboja pada laga terakhir, minimal seri.

Menakar peluang Timnas Indonesia, Thailand dan Kamboja lolos ke semifinal Piala AFF 2022, siapa lawan berikutnya?
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News