Spaso Bungkam Kritik Suporter Garuda, Shin Tae yong Sorot Rafli & Saddil Ramdani
bali.jpnn.com, DENPASAR - Striker Timnas Indonesia IIija Spasojevic berhasil membungkam kritik dan keraguan suporter Garuda pada ajang Piala AFF 2022.
Spaso yang tampil kurang maksimal sebagai pemain pengganti pada laga perdana kontra Kamboja, sukses bermain apik saat Indonesia melawan Brunei Darussalam kemarin (26/12) malam di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia.
Pemain naturalisasi ini berperan penting saat Timnas Indonesia menang telak kontra Brunei Darussalam dengan skor 7 – 0
Spasogoal, julukannya, tampil garang sebagai striker utama Skuad Garuda dengan mencetak satu gol dan satu assist.
Perinciannya, tujuh gol Indonesia dalam pertandingan itu dilesakkan oleh Syahrian Abimanyu (20), Dendi Sulistyawan (41), Egi Maulana Vikri (59), Ilja
Spasojevic (60), Ramadhan Sananta (68), Marc Klok (86) dan Yacob Sayuri (90+2).
Spaso mencetak gol cantik menggunakan teknik backheel alias tumit seusai menerima umpan terukur dari Syahrian Abimanyu di sisi kanan.
Menariknya lagi, Syahrian Abimanyu mencetak gol pertama Indonesia berkat assist yang diberikan IIija Spasojevic.
Penyerang Timnas Indonesia IIija Spasojevic membungkam kritik suporter Garuda saat mengalahkan Brunei Darussalam, Shin Tae yong sorot Rafli & Saddil Ramdani
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News