Teco Fokus Kejar Lisensi A Pro, Pantau Latihan Bali United dari Brasil
![Teco Fokus Kejar Lisensi A Pro, Pantau Latihan Bali United dari Brasil - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/jatim/news/normal/2022/01/20/pelatih-bali-united-stefano-cugurra-foto-hobaliutdcom-1xnep-3x0l.jpg)
bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali United harus kehilangan Pelatih Stefano ‘Teco’ Cugurra untuk waktu yang lama.
Coach Teco absen cukup lama lantaran harus kembali ke Brasil melanjutkan lisensi A Pro.
Tugas kepelatihan sementara diambil alih para asisten pelatih.
Para pemain Bali United selama dua minggu terakhir terpaksa menjalani latihan bersama para asisten pelatih.
Ada Coach Antonio Claudio alias Toyo, Yogie Nugraha, Muhammad Rasyid, Marcelo Pires dan Kadek Wardana.
Mereka silih berganti memimpin latihan Fadil Sausu dkk sesuai instruksi Coach Teco.
Meskipun tanpa kehadiran Coach Teco, sesi latihan berjalan sesuai agenda yang diinginkan mantan juru taktik Persija Jakarta itu.
Ketidakhadiran Coach Teco di sisi lapangan, sementara tidak menjadi masalah.
Coach Teco saat ini tengah fokus mengejar Lisensi A Pro, sementara memantau jalannya latihan Bali United dari Brasil
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News