Catat! Teco Kantongi Kartu As Kedah FC, Menang Persiapan Bukan Segalanya
![Catat! Teco Kantongi Kartu As Kedah FC, Menang Persiapan Bukan Segalanya - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2021/11/15/pelatih-bali-united-stefano-teco-cugurra-ligaindonesiabaru-u-dixp.jpg)
Meskipun Kedah FC memiliki keuntungan dari sisi persiapan, Bali United tidak perlu khawatir.
Pelatih Bali United Stefano ‘Teco’ Cugurra mengaku telah mengantongi peta kekuatan Sang Kenari.
Apalagi kolektor tiga gelar juara Liga 1 ini pernah melatih klub Malaysia, Kuala Muda Naza pada 2009 silam.
Coach Teco paham betul karakteristik permainan klub-klub asal Negeri Jiran ini, termasuk Kedah Darul Aman FC.
Menang persiapan bukan segalanya dalam pertandingan sepak bola.
"Tim Kedah adalah tim tradisional dari Malaysia, saya juga sudah pernah bekerja di sana sehingga tahu klub kuat serta pemain bagus di sana," kata Coach Teco dilansir dari laman resmi klub.
Meskipun demikian, Coach Teco tetap menghormati Kedah FC sebagai lawan yang layak diberikan apresiasi di babak kualifikasi Grup G Piala AFC.
“Kami harus respek dengan Kedah FC dan bekerja keras untuk memenangkan pertandingan pertama,” papar Coach Teco. (lia/jpnn)
Pelatih Bali United Stefano 'Teco' Cugurra mengantongi kartu as Kedah Darul Aman FC, menang persiapan bukan segalanya
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News