Teja Paku Alam Patah Tulang, Persib Bandung Rugi Besar

Sabtu, 21 Mei 2022 – 16:54 WIB
Teja Paku Alam Patah Tulang, Persib Bandung Rugi Besar - JPNN.com Bali
Kiper Persib Bandung Teja Paku Alam saat berlatih. Foto: HO/Persib.co.id

Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani mengatakan Teja Paku Alam kemungkinan terkena bola yang mengenai titik lemah dari lengan kirinya sehingga menyebabkan cedera.

Ke depan akan ada beberapa tindakan penanganan yang akan dilakukan bagi sang kiper.

Dokter Rafi mengatakan telah berkonsultasi dengan seorang dokter ortopedi untuk mempercepat pemulihan pemain bernomor punggung 14 tersebut.

"Untuk opsi tindakan operasi akan kita lihat lebih jauh bagaimana kondisinya selanjutnya.

Saya juga akan berkonsultasi dengan beberapa dokter ortopedi. Yang jelas kita akan berikan yang terbaik untuk Teja," kata dokter Rafi.

Harapannya setelah mendapat penanganan Teja Paku Alam bisa segera pulih.

Meski mengalami cedera, Teja Paku Alam memungkinkan melakukan latihan untuk menjaga kebugaran tubuh.

“Jadi tetap akan ada aktivitas, tetapi bagian yang cederanya sementara harus diistirahatkan dulu, dan diobservasi supaya cepat pulih," paparnya. (lia/jpnn)

Kiper utama Teja Paku Alam mengalami patah tulang, Persib Bandung rugi besar jelang TC dan laga uji coba menyambut Liga 1 2022

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News