Arema FC Sukses Bungkam Barito 2 – 1, Persaingan Juara Liga 1 Kian Ketat

Gol dibuka oleh Arema FC di menit 18, tembakan keras Muhammad Rafli dari luar kotak penalti tak bisa dibendung lini pertahanan Barito Putera.
Setelah gol itu Arema FC terus menekan.
Hasilnya di menit 36 Carlos Fortes sukses gandakan kemenangan Arema FC.
Sundulan pemain asal Portugal memantul seusai mendapatkan umpan dari Johan Alfarizie yang tidak diamankan dengan baik oleh Riyandi.
Hingga babak pertama berakhir, Arema FC unggul 2 – 0.
Pada babak kedua, Barito Putera terus menebarkan ancaman.
Mereka berusaha tampil menekan, tetapi gol baru terjadi di menit 89.
Renan da Silva sukses menjebol gawang Arema FC yang dikawal kiper Arema FC berdarah Brasil, Aldinson Maringa.
Arema FC sukses membungkam Barito Putera 2 – 1 dan menjaga kans merebut juara Liga 1. Persaingan juara Liga 1 kian ketat
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News