Borneo FC Babak Belur di Laga Terakhir Seri IV, Simak Warning Manajer Pesut Etam
Kamis, 03 Maret 2022 – 10:46 WIB

Pemain Borneo FC saat latihan bersama jelang duel kontra Persela, 6 Maret mendatang. Foto: Borneo FC
Coach Fakhri Husaini langsung melakukan evaluasi lantaran seri V mulai bergulir 5 Maret lusa.
Borneo FC sendiri akan memulai pertandingan pada 6 Maret melawan Persela Lamongan.
Dandri Dauri mengatakan jika melihat performa pemain ketika dikalahkan Persipura, maka kesempatan untuk menapak ke papan atas sudah bisa dikatakan tertutup.
Saat ini pun Borneo FC hanya punya peluang tipis untuk menembus posisi 5 besar, karena tertinggal poin cukup jauh dari lawan-lawannya.
“Saya pikir tetap berada di peringkat 6 klasemen adalah tugas yang harus dijalankan pemain,” papar Dandri Dauri. (lia/jpnn)
Borneo FC babak belur di laga terakhir seri IV Liga 1 yang bergulir di Bali, simak warning keras manajer Pesut Etam
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News