Komang Tri Masuk Gerbong TC Piala AFF U-23 di Jakarta, Charter Pesawat untuk Kamboja
Menurut rencana, Komang Tri dkk akan berangkat ke Kamboja Jumat besok (11/2) menggunakan pesawat carter.
Skuad asuhan Shin Tae-yong ini menggunakan pesawat carter karena tidak setiap hari ada penerbangan menuju ke Phnom Penh, Kamboja.
Selain itu faktor lain karena adanya Covid-19 sehingga banyak maskapai penerbangan mengurangi dan memberhentikan sementara penerbangan ke Phnom Penh.
“Kami (PSSI) berterima kasih kepada maskapai Garuda yang ikut membantu kelancaran penerbangan menuju Phnom Penh,” ujar Sekjen PSSI Yunus Nusi dilansir dari situs resmi federasi.
Timnas Indonesia U-23 akan menjalani Piala AFF U-23 2022 di Kamboja pada 14-28 Februari mendatang. Skuad Garuda Muda tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, dan Malaysia.
Skuad Garuda Muda akan menghadapi Laos di laga perdana hari Selasa (15/2) mendatang.
Kemudian laga lanjutan akan bertemu Myanmar hari Jumat (18/2) dan Malaysia hari Senin (21/2). (lia/jpnn)
Komang Tri masuk gerbong TC Piala AFF U-23 di Jakarta. Menurut rencana, skuad Garuda Muda charter pesawat untuk berangkat ke Kamboja
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News