Persija Hadapi Dua Laga Tambahan Termasuk Seteru Berat Persib
bali.jpnn.com, DENPASAR - Persija Jakarta akan segera menjalani dua laga tambahan pada Seri 4 Liga 1 di Bali, termasuk melawan seteru berat Persib.
Laman Persija, Senin (24/1), menyebutkan kedua pertandingan itu adalah melawan Barito Putera pada 22 Februari dan Persib lima hari kemudian pada 27 Februari.
Artinya, Macan Kemayoran mesti melalui 11 pertandingan pada Seri 4.
Sebelumnya, Riko Simanjuntak cs dijadwalkan melewati sembilan laga.
Kemudian, berdasarkan keputusan terbaru PT Liga Indonesia Baru, jadwal pertandingan Persija berubah.
Empat laga Seri 4, tepatnya laga keenam sampai kesembilan, diundur selama satu hari.
Pertandingan melawan Arema FC digelar Sabtu 5 Februari dari sebelumnya Jumat 4 Februari.
Lalu, laga menghadapi Madura United berlangsung Rabu 9 Februari, Persebaya Senin 14 Februari dan Persik pada Jumat 18 Februari.
Persija segera hadapi dua laga tambahan termasuk melawan seteru berat Persib
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News