Teco Pasang Target Tinggi di Piala AFC, Tidak Lagi Main-main
![Teco Pasang Target Tinggi di Piala AFC, Tidak Lagi Main-main - JPNN.com Bali](https://cloud.jpnn.com/photo/bali/news/normal/2021/11/19/pelatiih-bali-united-stefano-teco-cugurra-foto-baliutdcom-hx-ckif.jpg)
Langkah awal yang dilakukan manajemen untuk bisa bersaing di Piala AFC adalah mendatangkan pemain asal Kamerun Privat Mbarga.
Baca Juga:
Eks pemain Svay Rieng FC di Liga Kamboja tersebut didapuk jadi pemain pengganti Melvin Platje yang dilepas lantaran performanya menurun bersama Serdadu Tridatu.
Kehadiran Privat Mbarga diharapkan menjaga asa Bali United di kompetisi Piala AFC yang tidak mudah dilalui klub asal Pulau Dewata ini.
Pelatih Stefano Teco Cugurra mengatakan kesempatan Bali United bermain di Piala AFC tahun 2022 patut disyukuri, tidak hanya manajemen, tetapi juga pelatih, pemain dan suporter.
Menurut Coach Teco, kembali tampil di Piala AFC adalah kesempatan berharga dan tidak boleh disia-siakan.
“Bagus sekali kami sudah pasti main di Piala AFC.
Dua kali kami hilang kesempatan main karena kompetisi tidak jalan.
Tentu saja target maksimal harus kami miliki tahun depan,” ujar Coach Teco kepada awak media.
Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra pasang target tinggi di Piala AFC 2022. Teco tidak lagi main-main karena ingin hasil maksimal
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News