Paslon Koster – Giri Sentil Sektor Pendidikan & Kesehatan Gratis, Bikin Semringah
Banyak bantuan seperti pembangunan wantilan desa, gong untuk STT, restorasi pura dan masih banyak lagi.
Warga juga mengatakan komitmen akan mencoblos paslon Cagub Bali nomor 2 Koster-Giri dan Satriya pada Rabu 27 November 2024.
Cagub Bali nomor 2 Wayan Koster menjelaskan sejumlah program monumental yang telah dilakukan pada periode pertama sebagai Gubernur Bali 2018-2023.
Koster menyatakan meskipun pada Pilgub 2018 lalu, raihan suara Koster tak signifikan di Klungkung, tetapi sejumlah program monumental dilakukannya saat memimpin Bali.
Seperti pembangunan Pusat Kebudayaan Bali (PKB), pelabuhan Sampalan, Bias Muncul Nusa Penida, mengangkat kearifan lokal Klungkung seperti endek, songket, arak Bali, salak, dan kearifan lokal lainnya.
"Saat menjadi Gubernur Bali, tiyang juga membangun juga di Klungkung.
Seperti membangun budaya, perekonomian, infrastruktur, pariwisata, penggunaan aksara Bali, busana adat, bahkan tiyang tetap memakai pakaian adat Bali.
Inilah identitas kita sebagai orang Bali," kata Wayan Koster.
Paslon Koster-Giri berjanji akan menggratiskan yang bertalian dengan sektor pendidikan dan Kesehatan jika terpilih pada Pilgub Bali
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News