Prabowo – Ganjar Duet Ideal Pilpres 2024, Projo Sentil Presiden Jokowi

Meski berharap, Budi Arie Setiadi mencoba realistis dan tidak ingin memaksakan apabila Prabowo-Ganjar pada akhirnya tidak bersanding pada Pilpres 2024.
"Usaha persatuan itu tetap ada, kalau kenyataannya agak sulit, ya sudah, gitu.
Karena kita juga melihat kemungkinan berpisah juga ada. Kemungkinan bersatu juga ada," bebernya.
Sejak awal dinamika Pilpres 2024 mengerucut pada nama Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo, sebagaimana yang diperolehnya dari musyawarah rakyat (musra) maupun hasil survei.
"Kita juga tidak memungkiri bahwa fakta hari ini yang potensial ya antara Prabowo dan Ganjar, baik bertanding maupun bersanding.
Jadi, dua-duanya, takdir lah yang menentukan seperti apa perpolitikan Indonesia," tuturnya.
Sebelumnya, Budi menyebut bahwa Projo akan mendiskusikan 10 simulasi pasangan bakal calon presiden dan calon wakil presiden saat konsolidasi organisasi untuk menindaklanjuti hasil musyawarah rakyat (musra) guna menentukan arah dukungan politik pada Pilpres 2024.
10 simulasi capres/cawapres ini yang ditawarkan untuk didiskusikan dan diputuskan bersama. (lia/JPNN)
Pasangan Prabowo Subianto – Ganjar Pranowo menjadi duet ideal pada Pilpres 2024, Ketum Projo Budi Arie Setiadi sentil Presiden Jokowi
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News