Mega Target Sapu Bersih Pemilu 2024 di Bali, Sentil Keras Kerja Jurnalis
Namun, belakangan Bupati Klungkung yang didukung Gerindra putar haluan menjadi kader PDIP.
Tujuh wilayah lainnya di Bali jatuh ke tangan PDI Perjuangan.
Megawati lantas menyentil para jurnalis di depan tamu undangan lainnya terkait pernyataannya ini.
“Kadang-kadang deh yang namanya wartawan-wartawati, jangan ngompor-ngomporin orang, kerja sama aja yang baik. Saya enggak pernah ngomporin, diam-diam saja, kerja saja," kata Megawati.
Megawati memastikan bahwa dirinya tidak minta dipuji media massa.
Dia hanya minta kerja pers seharusnya dilaksanakan berdasar etika.
Megawati lantas mencontohkan wartawan seharusnya melakukan riset mendalam sebelum menilai dirinya.
Mantan Presiden RI ini lantas mengingatkan agar media tidak membuat konten yang hanya mengejar klik, tetapi mengabaikan etika.
Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri target sapu bersih Pemilu 2024 di Bali, sentil keras kerja jurnalis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News