Turis Jakarta Tewas di Pink Beach TN Komodo NTT, Begini Suasana Evakuasi Korban

Kamis, 11 November 2021 – 06:16 WIB
Turis Jakarta Tewas di Pink Beach TN Komodo NTT, Begini Suasana Evakuasi Korban - JPNN.com Bali
Jenazah korban dimasukkan tim SAR ke dalam mobil ambulans untuk dibawa ke RSUD Labuan Bajo. Foto: ANTARA/HO

"Saya terima laporan dari pengurus kapal bahwa ada satu wisatawan tenggelam di pantai Pink dan kejadiannya pada pukul 16.30 Wita," kata Koordinator Pos SAR Labuan Bajo Edy Suryono di Labuan Bajo, Rabu malam.

Berdasarkan informasi yang Edy peroleh, korban ditemukan telah mengapung di air.

Korban sempat mendapatkan penanganan resusitasi jantung paru (RJP) sebagai upaya pertolongan medis pertama.

Lantaran tidak ada hasil, korban dibawa ke fasilitas kesehatan terdekat yang berada di Desa Komodo. Yakni ke Puskesmas Pembantu Desa Komodo.

Dari Puskesmas, korban kemudian langsung dibawa menggunakan ambulans menuju ke RSUD Komodo Labuan Bajo, pukul 21.06 Wita kemarin malam.

Berdasar informasi dari teman korban yang ditemui di RSUD Komodo Labuan Bajo, korban tidak memberikan keluhan apapun ketika sedang berwisata.

Saat ini jenazah korban masih berada di kamar jenazah RSUD Komodo sebelum dievakuasi ke Jakarta. (antara/lia/JPNN)

Seorang turis asal Jakarta tewas saat berwisata di Pink Beach, kawasan Taman Nasional Komodo NTT. Korban ditemukan mengapung di perairan setempat

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News