Anak Perusahaan PT Timah Bangun Galangan Kapal di NTB, Layani Area Bali dan NTT
bali.jpnn.com, LOMBOK TIMUR - Lompatan proyek infrastruktur di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam beberapa tahun belakangan sangat luar biasa.
Selain proyek Bandara Internasional Lombok (BIL), pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang didalamnya ada Sirkuit Mandalika, dan jalan tol BIL – KEK Mandalika, anak
perusahaan PT Timah, bakal membangun galangan kapal.
Galangan kapal yang dibangun PT Dok dan Perkapalan Air Kantung (DAK) mengambil lokasi di Pelabuhan Kayangan, Labuan Lombok, Lombok Timur, NTB.
“Kapal-kapal yang masuk masa perawatan dan perbaikan bisa dilayani di galangan kapal ini,” kata Kepala Dinas Perhubungan NTB, H Lalu Moh Faozal, saat meninjau galangan kapal PT
DAK di Kayangan dilansir dari Radarlombok.co.id.
Baca Juga:
Tidak hanya melayani area kapal yang beroperasi di NTB, galangan kapal bisa melayani perawatan kapal di kawasan Indonesia Timur, termasuk Bali dan NTT.
Pemilik kapal tidak perlu lagi membawa kapalnya yang masuk masa doking ke Surabaya atau Bangka Belitung.
Kabar mengembirakan. Anak perusahaan PT Timah membangun galangan kapal di Pelabuhan Kayangan, Lombok Timur, dan bisa melayani area Bali, dan NTT
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News