Hilang 4 Hari, Pekak Rugeg Ditemukan Mengapung di Sungai Ayung Badung Bali

Senin, 14 Oktober 2024 – 06:36 WIB
Hilang 4 Hari, Pekak Rugeg Ditemukan Mengapung di Sungai Ayung Badung Bali - JPNN.com Bali
Ilustrasi mayat korban yang ditemukan mengapung di Sungai Ayung. Ilustrator: Rahayuning Putri Utami/JPNN.com

Wayan Regug dilaporkan hilang oleh keponakannya, Ketut Gede Ardika, 59, pada Rabu (9/10) lalu pukul 00.00 WITA.

Keesokan harinya, pihak keluarga melakukan pencarian melibatkan Bendesa Adat Sibanggede, pecalang, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

Hari pertama hingga ketiga tidak membuahkan hasil.

Minggu (13/10) pagi, warga Banjar Pane ikut turun melakukan pencarian dengan membawa baleganjur di Sungai Ayung.

Mereka menyisir area pohon kayu besar yang dikenal angker oleh warga setempat.

Proses pencarian akhirnya membuahkan hasil.

Korban ditemukan dalam posisi telungkup di sebelah batu besar. (lia/JPNN)

Kakek berusia 84 tahun itu ditemukan mengapung di campuhan Sungai Agung, Banjar Pane, Desa Sibanggede, Abiansemal, Badung, Minggu kemarin (13/10).

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News