Update Pawang Tewas Diseruduk Gajah Bali Safari! AKBP Umar Blak-blakan

Kamis, 03 Oktober 2024 – 07:30 WIB
Update Pawang Tewas Diseruduk Gajah Bali Safari! AKBP Umar Blak-blakan  - JPNN.com Bali
Ilustrasi seekor gajah di Bali Safari and Marine Park Gianyar, Bali. ANTARA/HO-Humas Polda Bali

bali.jpnn.com, DENPASAR - Kematian pawang Bali Safari and Marine Park bernama Komang Resi Yasa, 27, setelah diseruduk gajah peliharaannya masih didalami penyidik Polres Gianyar.

Insiden mengerikan gajah mengamuk dan menyeruduk korban diketahui terjadi pada Selasa (17/9) lalu pukul 09.00 WITA.

Menurut Kapolres Gianyar AKBP Umar, penyidik masih memeriksa saksi ahli untuk mengusut ada tidaknya unsur pidana dalam insiden tersebut.

Terutama kelalaian pihak pengelola dalam insiden tersebut.

"Iya, masuknya ke arah situ, kenapa bisa ini (gajahnya menyerang petugas).

Makanya ada saksi ahli. Penyidikan masih berjalan," kata AKBP Umar dilansir dari Antara.

Penyidik memeriksa saksi ahli dari Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Bali.

Ahli dari BKSDA diminta keterangan untuk menjelaskan sebab seekor gajah mengamuk hingga menewaskan korban Komang Resi Yasa.

Menurut Kapolres Gianyar AKBP Umar, penyidik masih memeriksa saksi ahli untuk mengusut ada tidaknya unsur pidana dalam insiden tersebut.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News