Korban Tewas Gegara Ledakan LPG di Denpasar Bertambah 11 Orang, OMG!

Jumat, 14 Juni 2024 – 20:20 WIB
Korban Tewas Gegara Ledakan LPG di Denpasar Bertambah 11 Orang, OMG! - JPNN.com Bali
Ilustrasi mayat korban ledakan gudang LPG di Jalan Kargo, Denpasar. Sampai hari ini jumlah korban meninggal menjadi 11 orang. Foto: Dokumen JPNN.com

Dokter Affan Priyambodo mengatakan semua pasien yang masih tersisa dirawat di Unit Luka Bakar dengan rencana tindak lanjut adalah tetap memperbaiki keadaan umum serta perawatan luka.

 "Pasien yang meninggal mayoritas akibat mengalami fase akut atau masa shock, bukan karena trauma jalan nafas.

Semua pasien masih menunggu perbaikan dan support yang kami lakukan di ruang luka bakar," ujar Dokter Affan lagi.

RSUP Sanglah/Prof. Ngoerah sendiri awalnya menerima sebanyak 17 pasien, korban ledakan LPG milik CV Bintang Bagus Perkasa.

Namun, setelah beberapa waktu menjalani perawatan, 10 di antaranya meninggal dunia, tinggal tersisa tujuh orang pasien.

Satu pasien lainnya yang telah meninggal dunia dirawat di RSUD Wangaya Denpasar yakni korban Katiran, 62. (lia/JPNN)

Korban tewas gegara ledakan gudang LPG di Jalan Kargo Denpasar masih terus bertambah, hari total menjadi 11 orang, mayoritas luka bakarnya parah

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News