Detik-detik Evakuasi Turis Spanyol Korban Terseret Ombak Pantai Nunggalan Pecatu Bali, Dramatis
"Medan yang kita hadapi adalah tebing yang sangat curam.
Jadi, harus bahau-membahu untuk mengevakuasi korban tersebut sampai di atas (tebing)," ujar I Wayan Suwena.
Secara hati-hati Tim SAR gabungan membawanya ke atas melalui jalan setapak.
"Untuk korban bisa kita evakuasi sampai di atas itu kurang lebih pukul 21.25 WITA,” papar I Wayan Suwena.
Mayat korban kemudian dievakuasi ke RSUP Prof Ngoerah dengan ambulans service.
“Kedua korban selamat kondisinya membaik sehingga tidak memerlukan penanganan medis khusus,” paparnya.
Sebelumnya, ketiga korban nekat berenang di Pantai Nunggalan.
Pada saat berenang, ketiganya terseret ombak. Beruntung insiden tersebut diketahui wisatawan yang lain.
Detik-detik evakuasi turis Spanyol yang menjadi korban terseret ombak Pantai Nunggalan Pecatu Bali penuh dramatis
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News