4 Wisatawan Terseret Arus Pantai Petitenget Bali, 3 Selamat, 1 Hilang, Berikut Identitasnya

bali.jpnn.com, BADUNG - Pantai Petitenget, Kerobokan, Kuta Utara, Badung, makan korban.
Seorang wisatawan lokal asal Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT) bernama Dominggus Marton Bolle, 36, dilaporkan hilang terseret arus pantai, Jumat (19/5) petang kemarin.
Sebelum hilang, korban bersama tiga orang lainnya berenang di bibir pantai.
Merasa tidak puas berenang di bibir pantai, mereka makin ke tengah.
Nahas, saat berada di tengah, mereka tidak kuat melawan arus sehingga kehabisan tenaga.
Para saksi yang melihat langsung memberikan pertolongan bersama anggota Balawista Pantai Petitenget.
Tiga korban berhasil diselamatkan atas nama Renor Francas Fanisela, 35, asal Flores; Fery Lada Fase, 28, asal Flores dan Ucup, 23, asal Jakarta.
Namun, Dominggus Marton Bolle justru hilang tertarik arus ke tengah laut.
4 wisatawan domestik terseret arus Pantai Petitenget Bali Jumat petang kemarin, 3 selamat, 1 dilaporkan hilang, berikut identitasnya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News