Pemuda Tabanan Tenggelam di Bendungan Titab Ditemukan Tewas, Temuan Tim SAR Mengejutkan

Jumat, 02 Desember 2022 – 13:50 WIB
Pemuda Tabanan Tenggelam di Bendungan Titab Ditemukan Tewas, Temuan Tim SAR Mengejutkan - JPNN.com Bali
Tim SAR gabungan mengevakuasi korban Kadek Rangga Mahardika yang ditemukan mengapung di Bendungan Titab, Buleleng, Jumat siang. Foto: Basarnas Bali

bali.jpnn.com, BULELENG - Kerja keras tim rescue menyisir Bendungan Titab di Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng, Bali mencari pemuda 13 tahun Kadek Rangga Mahardika, yang tenggelam kemarin membuahkan hasil.

Warga Banjar Dinas Amban, Desa Bantiran, Kecamatan Pupuan, ditemukan Jumat (2/12) pukul 11.05 WITA dalam kondisi tidak bernyawa.

Korban Kadek Rangga Mahardika ditemukan pada jarak kurang lebih 100 meter dari lokasi awal tenggelam ke arah hilir.

“Tim rescue melakukan penyisiran hari kedua sejak pukul 05.30 WITA,” ujar Koordinator Pos SAR Buleleng, Dudi Librana.

Menurut Dudi Librana, penyisiran di permukaan air dilaksanakan menggunakan rubber boat, sedangkan dua orang personel dari Pos SAR Buleleng melakukan penyelaman.

"Target ditemukan dalam posisi mengapung oleh warga di pesisir sungai.

Jasad korban kemudian dievakuasi tim SAR gabungan," imbuhnya.

Menurutnya, jenazah korban kemudian dibawa langsung menuju setra alias kuburan Desa Bantiran, Pupuan, Tabanan dengan menggunakan mobil Polsek Busungbiu.

Pemuda Tabanan Kadek Rangga Mahardika yang dilaporkan tenggelam di Bendungan Titab Buleleng ditemukan tewas, temuan tim SAR mengejutkan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News