Densus 88 Amankan Golok, Anak Panah & Buku Jihad di Jalan Satelit Denpasar, Mengejutkan

Menurutnya, Polda Bali sesuai kewenangannya atas peristiwa ini, yakni mendukung langkah pengawasan dan pencegahan terhadap ancaman bahaya terorisme.
"Yang kita lakukan sekarang ini adalah meningkatkan kewaspadaan dan pengawasan," katanya.
Salah satunya yang menjadi fokus utamanya adalah pengetatan pengawasan di pintu masuk ke luar Pulau Bali.
"Pengawasan di semua pintu masuk ke luar Pulau Bali akan diperketat, baik jalur darat maupun udara," ucap Kombes Satake Bayu.
Jebolan Akpol 1992 ini juga menegaskan kepolisian akan meningkatkan pengawasan terhadap kantong-kantong penduduk pendatang (duktang) di Bali.
"Bersama aparat desa, kami akan tingkatkan pengawasan dan pendataan warga, terutama warga pendatang yang menetap di Bali," paparnya. (lia/JPNN)
Densus 88 Antiteror Mabes Polri mengamankan golok, anak panah dan buku jihad saat mengeledah rumah terduga teroris di Jalan Satelit Denpasar, Mengejutkan
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News