Brimob Mulai Bergerak, Siaga Penuh di Titik Ini, Lihat Pergerakannya

Sabtu, 23 April 2022 – 04:24 WIB
Brimob Mulai Bergerak, Siaga Penuh di Titik Ini, Lihat Pergerakannya - JPNN.com Bali
Pasukan Brimob Polda Bali ikut dikerahkan mengamankan jalur mudik lebaran 2022. (instagram @satbrimobdabali)

"Prinsipnya Polda Bali dan segenap unsur terkait lainnya siap melakukan pengamanan.

Total keseluruhan dalam pelaksanaan kegiatan ini sekitar 5.100 personel," kata Kapolda Bali Irjen Putu Jayan Danu Putra saat apel gelar pasukan Operasi Ketupat Agung 2022 di Lapangan Puputan Margarana Niti Mandala Renon, Denpasar, kemarin.

Irjen Putu Jayan Danu mengatakan arus mudik 2022 diperkirakan mengalami lonjakan signifikan dibandingkan tahun lalu.

Berdasarkan data sementara, jumlah pemudik yang melintas di pelabuhan Gilimanuk sekitar 17.000 orang atau sekitar ada 4 ribu sampai 5 ribu kendaraan per hari.

Sedangkan di Pelabuhan Padangbai diasumsikan juga dengan jumlah yang jauh lebih kecil yaitu sekitar 200 kendaraan sampai 600 kendaraan dengan jumlah orang sekitar mungkin hampir 4.000-an orang.

"Dari data-data tersebut itu jadi bahan evaluasi kami untuk menghadapi lonjakan arus mudik dengan pola menyiapkan kantong parkir,” ujar Irjen Putu Jayan Danu.

Keberadaan kantong parkir ini untuk mengecek pemudik, apakah sudah vaksin lengkap atau belum.

“Kalau ada yang belum vaksin, kita siapkan vaksin untuk vaksin booster ataupun vaksin kedua," paparnya.

Pasukan Brimob Polda Bali mulai bergerak, siaga penuh di titik-titik ini untuk mengamankan kelancaran arus mudik lebaran 2022
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News