Pemancing Ditemukan Tewas di Perairan Benoa, Pencarian Korban Berlangsung Dramatis

Sabtu, 08 Januari 2022 – 12:50 WIB
Pemancing Ditemukan Tewas di Perairan Benoa, Pencarian Korban Berlangsung Dramatis - JPNN.com Bali
Tim SAR dan warga mengevakuasi jasad Wayan Wana yang ditemukan tewas tenggelam di perairan Benoa, Denpasar, Sabtu (8/1). (Basarnas Bali for JPNN.com)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Seorang pemancing yang sempat diinformasikan hilang saat melaut di seputaran perairan Pelabuhan Benoa, Denpasar, akhirnya ditemukan Sabtu (8/1/2022).

Korban bernama Wayan Wana, 45, yang dilaporkan hilang sejak Jumat (7/1) kemarin ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada pukul 08.50 WITA.

"Lokasi ditemukan jenazahnya kira-kira 300 meter arah barat laut dari perkiraan korban tenggelam," ujar Kepala Basarnas Bali, Gede Darmada, kepada awak media.

Menurut Darmada, upaya pencarian korban sebenarnya dilakukan sejak Jumat malam kemarin.

Tim Basarnas kemudian menerjunkan empat personel menuju perairan Benoa sembari berkoordinasi dengan pihak keluarga.

Menurut keterangan dari tim di lapangan, sesaat sebelum kejadian, Jumat (7/1/2022) sekitar pukul 08.00 WITA korban memancing dengan menggunakan kano. 

Pada pukul 19.30 WITA seorang nelayan menemukan kano milik korban terombang-ambing di tengah laut.

Sabtu pagi, tim SAR gabungan mulai melakukan pencarian dengan menggunakan RIB 05 dan 2 unit jetski.

Seorang pemancing ditemukan tewas di Perairan Benoa, Denpasar. Upaya pencarian korban berlangsung dramatis
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News