Bali Masuk 7 Besar Destinasi Wisata Favorit Warga Korsel, Banyak Diburu Pasangan Bulan Madu

bali.jpnn.com, DENPASAR - Dari sekian banyak destinasi wisata dunia, Bali masuk dalam tujuh besar destinasi favorit yang paling banyak dikunjungi warga Korea Selatan (Korsel).
Fakta ini diungkap Konsulat Jenderal (Konjen) Korsel untuk Provinsi Bali, Moon Young Ju, saat menyambangi Wakil Gubernur (Wagub) Bali Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati alias Cok Ace, Senin (22/11).
Menurut Moon, banyak pasangan pengantin baru di Korsel menjadikan Bali sebagai tujuan untuk menghabiskan masa-masa honeymoon alias bulan madu mereka.
Fakta ini juga didukung dengan tingginya angka kunjungan wisatawan asal Korsel ke Bali setiap tahunnya sebelum pandemi Covid-19.
Tercatat pada 2018 lalu, sebanyak 140 ribu wisatawan asal Korsel mengunjungi berbagai objek wisata di Bali
Angka itu lantas melonjak hampir dua kali lipat di tahun 2019, di mana sebanyak 240 ribu wisatawan asal Negeri Ginseng membanjiri Pulau Bali.
“Jika warga Korea mengetahui hubungan kerja sama yang dijalin dengan Bali, saya yakin akan lebih banyak lagi yang tertarik berkunjung ke sini.
Dengan demikian, perekonomian Bali bisa pulih dan membaik," kata Konjen Moon Young Ju.
Bali masuk 7 besar destinasi wisata favorit warga Korea Selatan. Bali jadi favorit pasangan muda yang hendak bulan madu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News
BERITA TERKAIT
- FIFA Batalkan Drawing Piala Dunia U20, Bali Masih Optimistis Gaet 4,5 Juta Turis Asing
- Cok Ace Blak-blakan Sebut Ada Turis Asing di Bali Buka Usaha Ilegal, Parah
- Koster Ungkap Alasan Larang Turis Asing di Bali Rental Motor, Siap-siap Saja
- Pemilu 2024: Gerindra Ajak Masyarakat Bali Jaga 3 Hal Ini, Sentil Pesan Prabowo
- Kalimat Luhut Pandjaitan Tegas, Bali Tidak Butuh Turis Nakal
- Xiamen Airlines Terbang Setiap Hari, Turis China Dongkrak Pariwisata Bali