Wisatawan Mulai Berbondong-bondong Masuk Bali, Sebegini Data Bandara Ngurah Rai

Selasa, 24 Desember 2024 – 17:31 WIB
Wisatawan Mulai Berbondong-bondong Masuk Bali, Sebegini Data Bandara Ngurah Rai - JPNN.com Bali
Turis asing di Bandara Ngurah Rai. Dok:JPNN.com

Secara rata-rata baik kedatangan maupun keberangkatan dalam sehari menerima 72 ribu penumpang, sedangkan rata-rata per hari yang dilayani sepanjang 2024 sebanyak 65 ribu penumpang.

“Terjadi peningkatan volume penumpang yang melintasi Bandara Gusti Ngurah Rai sebanyak 10 persen,” kata Ahmad Syaugi Shahab.

Ahmad Syaugi Shahab juga melihat pertumbuhan positif terjadi pada pergerakan pesawat.

Rata-rata per hari terdapat 424 pergerakan pesawat dengan total selama periode Natal ini sudah melayani 2.120 pergerakan, sementara rata-rata dari Januari hingga November 2024 hanya 387 pergerakan.

Rute tersibuk yang dilayani adalah Jakarta (Cengkareng) dengan 467 penerbangan yang membawa 73.811 penumpang, disusul rute Singapura dengan 182 pergerakan pesawat dengan 39.045 penumpang.

Posisi ketiga penerbangan rute Surabaya, yakni 146 penerbangan dengan jumlah penumpang 24.797 orang. (lia/JPNN)

Berdasar data yang dirilis otoritas Bandara Gusti Ngurah Rai, dalam lima hari menjelang Natal 2024, sebanyak 191.810 penumpang masuk ke Bali.

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News