Jadwal Bioskop di Bali Rabu (31/1): Film Argylle Tayang Perdana, Potensi Box Office

Rabu, 31 Januari 2024 – 09:35 WIB
Jadwal Bioskop di Bali Rabu (31/1): Film Argylle Tayang Perdana, Potensi Box Office - JPNN.com Bali
Film anyar Argylle yang dibintangi Sofia Boutella, Henry Cavill, Dua Lipa dan Bryce Dallas Howard tayang perdana di sejumlah bioskop di Kota Denpasar. Foto: Tangkapan layar YouTube ZK Entertainment

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bagi warga Kota Denpasar, Bali, jangan lupa menikmati waktu sejenak untuk healing setelah beraktivitas, Rabu hari ini (31/1).

Pilihan yang pas adalah menonton film di sejumlah bioskop yang tersebar di Bali.

Film bergenre action, horor, drama, komedi dan drama komedi hadir di sejumlah bioskop di Pulau Bali, hari ini.

Hari ini ada film anyar Argylle yang dibintangi Sofia Boutella, Henry Cavill, Dua Lipa dan Bryce Dallas Howard serta The Marsh King’s Daughter yang dibintangi Daisiy Ridley, Ben Mendelsohn dan Brooklynn Prince.

Lalu film Fighter yang dibintangi Hrithik Roshan, Deepika Padukone dan Anil Kapoor serta Sound of Freedom yang dibintangi Jim Caviezel, Mira Sorvino, Bill Camp dan Cristal Aparicio.

Kemudian film The Beekeeper yang dibintangi Jason Statham, Josh Hutcherson dan Minnie Driver.

Untuk film dalam negeri ada Pemukiman Setan yang dibintangi Maudy Effrosina, Adinda Thomas dan Bhisma Mulia.

Kemudian film Setengah Hati yang dibintangi Yusuf Mahardika, Tissa Biani, Rachman Avri dan Mamat Alkatiri.

Jadwal bioskop yang tayang di Denpasar Bali, Rabu (31/1): Argylle, Pemukiman Setan, Setengah Hati, Sound of Freedom, Ancika 1995 dan Fighter.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News