Tragedi Ayu Terra Resort Ubud Makan Korban 5 Nyawa, Respons Dispar Bali Tegas

Minggu, 03 September 2023 – 06:49 WIB
Tragedi Ayu Terra Resort Ubud Makan Korban 5 Nyawa, Respons Dispar Bali Tegas - JPNN.com Bali
Aparat kepolisian Polsek Ubud dan pihak manajemen mengecek TKP lift Ayu Terra Resort Kedewatan Ubud yang terjatuh dan menewaskan lima orang karyawannya, Jumat (1/9) lalu. Foto: Source for JPNN

Dua korban lainnya, Sang Putu Bayu Adi Krisna dan Ni Kadek Hardiyanti, meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP) setelah tubuhnya terlempar ke luar dari tabung lift dan jatuh ke dasar jurang sedalam 100 meter.

“Saya baru menerima laporan kejadian dari Kepala Dispar Gianyar,” ujar Tjok Bagus Pemayun.

Kadispar Bali Tjok Bagus Pemayun mengatakan bahwa ini merupakan kali pertama musibah terjadi di akomodasi pariwisata.

Menurutnya, sejak pandemi Covid-19 melandai, Pemprov Bali telah berpesan agar pelaku usaha pariwisata menyiapkan segala sarana dan prasarana dengan baik.

Pada waktu pemberlakuan bebas karantina, Dispar Bali menyurati (stakeholder pariwisata) agar mengecek kembali semuanya agar aman dan nyaman.

Dispar Bali juga akan mempertegas kesiapan dari segi keselamatan hotel-hotel yang ada, apalagi mereka yang memiliki lift dengan konsep serupa, bukan sebatas memeriksa izin operasional.

Kadispar mengatakan bahwa konsep resort atau hotel berbintang dengan lift beralaskan rel sudah umum di Bali.

Namun, pihaknya akan menugaskan tim untuk melihat kembali di lapangan termasuk memastikan peruntukan lift tersebut bagi siapa saja.

Tragedi Ayu Terra Resort Ubud makan korban 5 nyawa karyawan yang terjatuh dari tabung lift, Jumat (1/9) lalu, respons Dispar Bali tegas
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News