Balinale 2023 Bergulir, Tayangkan 45 Film dari 13 Negara, Ini Daftarnya

Kamis, 01 Juni 2023 – 21:49 WIB
Balinale 2023 Bergulir, Tayangkan 45 Film dari 13 Negara, Ini Daftarnya - JPNN.com Bali
Ilustrasi bioskop. Foto: ANTARA/HO

bali.jpnn.com, KUTA - Bali International Film Festival (Balinale) kembali bergulir pada 2023.

45 film dari 13 negara, termasuk Indonesia bakal tayang secara bergiliran di Park 23 Creative Hub Cinema XXI, Tuban, Kuta, Bali.

Balinale 2023 digelar selama empat hari dari 1 - 4 Juni.

Beberapa di antaranya merupakan film dengan label “World Premiere”, “Asian Premiere” dan “International Premiere”.

Program dibuka dengan film "A Guilty Conscience" yang disutradarai oleh Jack Ng.

Aktor film tersebut HO Kai-Wa, akan hadir di festival untuk mempresentasikan dan menemani penonton dalam sesi tanya jawab.

Film-film berkelas festival yang bakal tayang di Balinale 2023 antara lain "Sisu" karya sutradara Jalmari Helander (Finlandia) dan "Klondike" karya sutradara Maryna Er Gorbach (Ukraina).

Kemudian "Where the Wind Blows" karya sutradara Philip Yung (Hong Kong) dan "Women Talking" karya sutradara Sarah Polley (Amerika Serikat).

Bali International Film Festival (Balinale) 2023 kembali bergulir, festival ini tayangkan 45 film dari 13 negara, ini daftarnya
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News