Klungkung Tata Broken Beach & Angels Bilabong, Ini Permintaan Khusus Bupati Suwirta
Angel’s Billabong Nusa Penida memiliki keunikan yang sangat istimewa berupa muara akhir dari sebuah sungai dengan keindahan ala bidadari.
Tempat yang dijuluki sebagai Angel's Billabong itu terkenal dengan kolam alami dengan cerukan-cerukan yang artistik dengan batuan karang berwarna hijau kekuningan.
Bupati Suwirta berharap agar pemilik lahan di destinasi tersebut dapat menyerahkan aset tanahnya kepada pemerintah daerah.
Tujuannya agar proses penataan dapat segera dilaksanakan, khususnya tanah, yang terkait langsung untuk mendukung upaya penataan destinasi wisata.
Menurut Bupati Suwirta, hasil dari penataan tentu akan dapat dinikmati bersama pemerintah dan masyarakat.
Penataan kawasan wisata itu juga dapat memberikan kenyamanan bagi wisatawan yang berkunjung.
"Silakan dimusyawarahkan lebih lanjut.
Saya minta kesediaan pemilik lahan untuk menyerahkan tanahnya paling lambat pada bulan April 2023," kata Bupati Suwirta. (lia/JPNN)
Klungkung bakal menata Broken Beach & Angels Bilabong untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan wisatawan, ini permintaan khusus Bupati Suwirta
Redaktur & Reporter : Ali Mustofa
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News